oleh

Manohara Pelonjat Pagar STM

Aksi tolak tambang warga Kecamatan Hu’u tak bisa lepas dari sosok wanita ini, Manohara biasa dia dipanggil, dia selalu ikut serta dalam setiap aksi, tidak tanggung-tanggung Manohara selalu bertindak nekad, berorasi dengan bahasa-bahasa yang sangat keras, bahkan pada demo rabu 4/3 2012 dia berhasil meloncat pagar STM yang dijaga ketat aparat kepolisian.

Aksi yang dilancarkan oleh sekitar 100 orang warga Hu’u menuntut agar PT Sumbawa Timur Maining (STM) segera henggang dari Kecamatan Hu’u, awalnya massa mendatangi kantor camat, tetapi karena tidak ada yang menerima massa melancarkan aksi didepan basecamp PT STM yang berlokasi Di Desa  Nangasia.

Didepan PT STM sudah ada puluhan aparat kepolisian yang berjaga, massa ingin segera meringsek masuk diarea perkantoran perusahaan tambang tersebut, tetapi aparat tidak menginjinkan. Dorong-dorongan sempat terjadi, Manohara yang tak kuasa mendorong akhinya mengambil langkah lain dan meloncati pagar.

Melihat hal itu salah seorang aparat kepolisian segera mencegah dengan memegang salah satu kaki Manohara yang masih tertinggal dipagar. Manoharapun berteriak supaya dia dilepas dan dibiarkan masuk. ”Aina na nenti edi nahu re,(jangan pegang kaki saya,red),” teriak Manohara dalam bahasa Mbojo.

Manoharapun berhasil masuk kearea perkantoran PT STM, tetapi setelah kemudian dia diamankan oleh aparat kepolisian dan dikeluarkan dari area perkantoran tersebut. Terhadap tuntutan massa senior manajer PT STM H Iswan mengakui akan menyampaikan aspirasi yang disampaikan massa kepada manajemen pusat karena merekalah yang memiliki otoritas dalam mengambil keputusan. ”Aspirasi ini akan kami sampaikan pada manajemen pusat,” jawab Iswan dihadapan massa.

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]