oleh

Parpol Diminta Tegur Anggota DPRD Malas

DOMPU—Lebih dari sepekan anggota DPRD Dompu masa bhakti 2014-2019 dilantik. Kinerja dan tingkat disiplin anggota dewan mulai diperhatikan. Salah seorang wakil rakyat menjadi sorotan pimpinan DPRD karena malas mengikuti sejumlah rapat penting.

Wakil Ketua DPRD, Sirajuddin, SH menyoroti sikap anggota DPRD Dompu, Patuwai H Maku, SH yang jarang mengikuti rapat resmi DPRD. ‘’Kami berharap PAN dapat menegur wakilnya Patuwai yang jarang mengikuti rapat,” harap Sirajuddin dalam rapat paripurna DPRD, Selasa (710) kemarin.

Menurut Sirajuddin, dari awal telah disepakati bahwa untuk menjaga citra lembaga dewan, tingkat disiplin dan kekompakan anggota DPRD harus tetap dijaga secara bersama. ‘’Kita tidak ingin citra lembaga DPRD buruk karena tingkat disiplin anggota rendah,” tuturnya.

Sebagai lembaga yang bertugas pengawasi pelaksanaan pemerintahan, Sirajuddin, meminta, seluruh anggota dewan untuk terus meningkatkan tingkat kedisiplin. ‘’Tingkat kedisiplinan harus tetap dijaga,” katanya.

Menyikapi hal tersebut, anggota DPRD Kabupaten Dompu dari PAN, Ikwahyuddin AK mengaku, belum mendapat informasi terkait ketidakhadiran Patuwai dalam setiap rapat. ‘’Kemungkinan pak Patuwai tidak hadir, karena masih memanfaatkan belum terbentuknya Badan Kehormatan,” ungkap Ikwahyudin berkelakar.

Sementara itu, Sekretaris DPD PAN Kabupaten Dompu, Wawan Anggaran, SE, M.Si yang dihubungi mengaku, akan meminta fraksi PAN untuk segera mengevaluasi tingkat kehadiran Patuwai. ‘’Kita minta Fraksi PAN untuk mencari informasi, apa yang membuat tingkat partisipasi Patuwai semakin rendah,” katanya.

Selanjutnya, progress hasil evaluasi fraksi akan disampaikan kepada pengurus DPD PAN Dompu. ‘’Hasil evaluasi inilah yang akan dijadikan acuan bagi DPD PAN dalam mengambil tindakan,” ujarnya.

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]