oleh

Laka Lantas Berujung Penganiayaan di Pekat

DOMPU-Sebuah kecelakaan berujung penganiayaan terjadi di jalan lintas Calabai Desa Pekat Kecamatan Pekat Dompu NTB terjadi 25 Juni 2018. Akibatnya sang pengendara sepeda motor dikeroyok warga sekitar sehingga menyebabkan luka-luka.

Ceritanya, H Amin 70 tahun sedang menyebrang jalan setelah selesai shalat Ashar dimasjid. Dari arah Desa Beringin Jaya melaju sepeda motor Yamaha Mio GT yang dikendarai Rimba Raya 18 tahun.

Karena kondisinya berdekatan pengendara sepeda motor tak mampu menghindar dan menabrak pak haji yang hendak pulang kerumahnya yang menyebabkan korban patah tulang kaki.

Warga sekitar tampaknya tak terima atas kejadian yang menimpa tokoh masyarakat dan melakukan pengroyokan terhadap pengendara sepeda motor. Untungnya sekretaris desa setempat Syafruddin dapat mengamankanya dan dibawa kerumahnya.

Kejadian berlanjut setelah paman Rimba Raya, Jasman dating ke TKP. Rupanya Jasman tan terima keponakanya dianiaya warga setempat, dengan parang ditangan Jasman berteriak menantang.

Warga yang masih marah langsung bereaksi dengan mengeroyok Jasman sehingga menyebabkan Jasman mengalami luka-luka disekujur tubuhnya. Bahkan Jasman tak sadarkan diri, keadaan kondusif setelah aparat polisi dating ke TKP.

Korban luka H Amin dan Jasman diboyong ke Puskesmas Calabai untuk mendapatkan perawatan, sementara pengendara sepeda motor Rimba Raya diamankan di Mapolsek Pekat. (DB03)

 

 

 

 

 

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]