oleh

Upacara Peringatan Harlah Pancasila di Dompu, Hikmad

DOMPU–Upacara dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila di Kabupaten Dompu berjalan lancar, tertib dan penuh hikmad.

Sejumlah peserta upacara dan tamu undangan tampak hadir lebih awal. Masing-masing pimpinan SKPD beserta pegawai dan stafnya terlihat cukup antusias berdatangan.

Wakil Bupati, Para pejabat teras, Unsur Muspida dan sejumlah tamu undangan lainnya juga tampak tertib mengikuti jalannya upacara dengan Inspektur Upacara (Irup) Bupati Dompu Drs H Bambang M Yasin dan Danki Brimob Iptu Sudirman sebagai komandan upacara.


Dalam sambutan resmi yang dibacakan bupati, momentum peringatahan hari lahir Pancasila yang bertepatan 1 Juni 2018 ini. Pemerintah menghimbau dan mengajak semua elemen masyarakat agar secara bersama-sama menyatukan tekat dan komitmen untuk terus bekerja keras sehingga melahirkan sesuatu yang bermanfaat bagi proses kemajuan pembangunan daerah dan masyarakat. “Kita harus mampu mengaktuakisasikan diri sesuai nilai Pancasila. Karena Pancasila adalah rumah kita,” kata H Bambang.

Karena perayaan hari lahir pancasila tahun ini juga bersamaan dengan pelaksanaan ibadah puasa. Bupati mengingatkan agar seluruh lapisan masyarakat Bumi Nggahi Rawi Pahu tetap istiqomah dalam menjalankan rutinitas dan selalu mengutamakan kepentingan silaturahim antar sesama. “Mari kita bersatu, berbagi dan teruslah berprestasi,” ujar profesor jagung sapaan lain H Bambang M Yasin.

Pantauan langsung media ini, pelaksanaan upacara berjalan cukup tertib lancar dan penuh hikmad. Pasukan pengibar bendera tampak sangat percaya diri melaksanakan tugasnya. Dan Danki Brimob terlihat gagah berani dalam memimpin upacara serta Wakil Ketua DPRD Dompu, Sirajudin SH terdengar cukup tegas dan lantang membacakan tesk Pancasila. (DB02)

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]