oleh

Pencuri HP Consultan Dam Tanju Dibekuk Polisi

DOMPU-Kerja keras petugas Polsek Manggelewa mengungkap kasus pencurian 10 unit Handphone milik Saamsul Rizal seorang pengawas Consultan Dam Tanju, membuahkan hasil.

Pelaku berinisial S (22) warga Dusun Jembatan Me,e Desa Anamina, Kecamatan Manggelewa, Senin (09/12) malam sekitar pukul 23.50 Wita berhasil ditangkap petugas.

Pelaku diciduk petugas disebuah rumah di wilayah Desa Ta,a Kecamatan Kempo. Penangkapan S berawal dari pengembangan informasi yang dilakukan petugas terhadap R salah seorang warga asal Desa Soriutu, Kecamatan Manggelewa.

R diamankan polisi karena dicurigai membeli HP hasil pencurian yang dilakukan pelaku S. Karena hasil Cek Position terhadap keberadaan HP yang dicuri itu tertuju pada sebuah bengkel yang ada di Desa Soriutu.

Dan benar saja, saat polisi tiba di bengkel tersebut diketahui HP hasil curian berada ditangan R. Setelah
diinterogasi akhirnya R mengaku dirinya telah membeli HP dari pelaku S seharga Rp 500. 000. “Pelaku kita tangkap dirumah istrinya di Kempo. Dan dia telah mengaku mencuri HP korban,” ungkap Kapolsek Manggelewa, Iptu Ramli SH kepada media ini, Selasa pagi tadi.

Pengakuan S, sejumlah barang hasil curian dititipkan dirumah seorang temannya di Desa Soro, Kecamatan Kempo. Dan Kapolsek Manggelewa, Iptu Ramli SH terjun langsung mengamankan barang bukti berupa 2 unit HP.
Bersama barang bukti, pelaku akhirnya digelandang ke Mapolsek Manggelewa untuk proses hukum selanjutnya. “Pelaku sudah diamankan untuk proses lebih lanjut,” kata Iptu Ramli.

Kronologis tindak pidana pencurian itu terjadi pada hari Minggu 01 Desember 2019 sekitar pukul 04.00 Wita dini hari di sebuah rumah kontrakan milik Samsul Rijal di Dusun Jembatan Me’e, Desa Anamina, Kec. Manggelewa.

Korban ini merupakan warga asli Dusun Brembeng, Desa Pengenjek, Kecamatan Jonggat, Lombok Tengah. Dan kini berprofesi sebagai tenaga Consultan Pengawas pada proyek Bendungan Tanju, Kecamatan Manggelewa.

Adapun barang bukti yang berhasil disita petugas yakni 10 unit Hand Phone 1 unit Laptop dan satu buah STNK. (DB02).

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]