oleh

Gandeng Warga, Polsek Woja Bersihkan Lingkungan

DOMPU-Menjelang diberlakukanya New Normal, Polsek Woja Dompu NTB menggandeng warga Kelurahan Montabaru melakukan bersih-besih sekitar lingkungan. Seperti parit, bot dan saluran air.

Kegiatan gotong royong yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Woja Ipda Abdul Haris didampingi sejumlah anggotanya terlihat bahu membahu bergotong royong dengan warga. Hadir juga Camat Woja Suherman S.Pt dan jajaranya, ada juga Kadis Perpustakaan Rohyani SH, pejabat BPMPD DOmpu M Ali S.Sos serta Lurah Montabaru.

Pada kesempatan itu Kapolsek Woja Ipda Abdul Haris mengajak pada warga agar membiasakan diri hidup bersih. Dengan demikian diharapkan wabah virus Corona yang sedang dihadapi bisa secepatnya berlalu.

Dikatakanya bahwa Covid 19 sangat berbahaya bagi kehidupan masyarakat, karenanya menyongsong diberlakukanya New Normal masyarakat sudah membiasakan diri hidup bersih tertib dan disiplin.

Pada kegiatan itu, Polsek Woja juga mengajak PLTD Puskesmas Dompu Barat, Babinkamtibmas, Babinsa, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat serta pengurus masjid.

Dengan terlibatnya simbul-simpul sosial yang  berkontribusi didalamnya diharapkan menjadi contoh bagi bagi masyarakat sekitar. (DB01)

 

 

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]