oleh

Perkembangan Kasus Covid 19 Dompu Kategori Resiko Sedang

 

DOMPU-Angka kematian akibat serangan virus Corona di Kabupaten Dompu terus bertambah setiap waktu.

Namun demikian, status Kabupaten Dompu hingga saat ini berada pada warna orange atau kategori resiko sedang.

Berdasarkan data yang ada pada Dinas Kesehatan (Dikes), kasus kematian pasien yang positif terpapar Corona di Dompu hingga saat ini tercatat sedikitnya 12 orang.

Umumnya pasien yang meninggal itu berusia diatas 50 tahun dan rata-rata menderita Komorbid atau penyakit penyerta seperti sesak nafas dan penyakit kronis lainnya. “Dompu orange saat ini. Jika mengacu indikator lama harusnya sudah kuning,” ungkap Sekretaris Dikes Dompu, Maman SKM saat dikonfirmasi media ini.

Mencegah terjadinya penyebaran virus lebih meluas, pihak Dikes kini terus bekerja extra dalam melakukan upaya tracking contak terhadap warga yang diketahui memiliki riwayat kontak dengan para pasien covid. “Kecamatan Hu,u masih terus kita sisir. Terakhir banyak nakes yang kena disana,” katanya.

Kecamatan Hu,u akhir-akhir ini menjadi perhatian publik. Pasalnya, ada banyak Tenaga Kesehatan (Nakes) yang positif karena diduga tertular karyawan PT. STM.

Sejumlah Nakes itu pun terpaksa menjalani isolasi digedung Sanggilo, Selaparang Desa Matua. “Clear and Clean apabila semua sudah berhasil di tracking contak,” papar Maman.

Pihak Dikes menghimbau kepada komponen masyarakat Dompu untuk bekerja sama dalam upaya pencegahan Covid 19. Salah satunya dengan cara tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes). “Silahkan saja beraktifitas, tapi tetap pakai masker. Ketegasan dan kesadaran juga menjadi kunci utama,” kata Maman.

Untuk pasien positif yang saat ini masih menjalani isolasi ada 8 orang dengan rincian 6 orang di gedung Sanggilo sisanya 2 orang di RSUD Dompu. (DB02)

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]