oleh

PPP : Belum Ada Bakal Calon Bupati Yang Serius

DOMPU–DPD Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Dompu mengemukakan sejauh ini belum satupun bakal calon Bupati Dompu yang serius untuk maju menjadi kandidat Bupati pada Pilkada kali ini.

Pasalnya tidak ada tindak lanjut sedikitpun pembicaraan yang dilakukan. Seperti di PPP ada enam bakal calon yang mendaftar, tetapi sehabis mendaftar secara resmi mereka pergi dan tak ada komunikasi sama sekali.

Enam Bacabu yang telah mendaftar dipartainya, seperti incumben H Bambang M Yasin, Mulyadin, Syamsuddin MK, Kisman Pangeran, Lamba Rasa. ”Habis mendaftar tak ada lagi komunikasi sama sekali,” sesal ketua DPD PPP Dompu Sirajuddin SH.

Sebenarnya para bacabu tidak hanya mendaftar tapi diikuti dengan komunikasi-komunikasi politik lanjutan seperti bagaimana mengelola daerah kedepan.

Karena belum adanya komunikasi politik yang terjadi maka pihaknya belum memperoses lamaran yang disampaikan untuk menjadi pertimbangan. Kalau sampai batas waktu yang ditentukan tidak juga terjadi proses komunikasi dua arah dengan PPP maka pihaknya akan mempertimbangkan seluruh calon itu untuk tidak diusung.

PPP lanjutnya adalah partai yang cukup demokratis dalam hal mengusung calon Bupati. PPP Kabupaten menurutnya berwenang penuh untuk menentukan siapa bakal calon yang diusung, walau pada akhirnya tetap mendapat persetujuan DPP ! dan DPP.

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]