oleh

Ketua DPRD Dompu Minta Masyarakat Tenang

Bucek : Jangan Evoria dan Jangan Larut Dalam Kesedihan

 

DOMPU—Ketua DPRD Dompu Yuliadin Bucek, meminta agar seluruh elemen masyarakat didaerah agar tetap tenang. Ini penting agar kondusifitas daerah yang selama ini cukup tenang tetap terjaga. Soal hasil Pilkada 9 desember lalu agar menunggu perhitungan resmi dari KPUD setempat. ‘’Mari kita tetap dalam keadaan tenang, tak perlu ada gerakan yang justru merugikan baik diri sendiri maupun orang banyak,’’ ujar Bucek. 16/12 di Dompu.

Pria mantan aktifis ini memahami bahwa dalam sebuah pertarungan ada yang menang dan ada yang kalah. ‘’Dan itu harus bisa diterima,’’ katanya.

Karena itu bagi yang menang supaya tidak terlalu evoria, sebaliknya bagi yang kalah tidak terlalu larut dalam kesedihan. Yang terbaik menurutnya agar dapat kembali melakukan aktifitas masing-masing sesuai dengan bidang yang ditekuni.

Pentingnya memelihara persatuan dan kesatuan pasca Pilkada lanjutnya adalah demi masyarakat dan daerah. Sebab kalau kondisi keamanan terganggu maka berbagai proses pembangunan didaerah akan terganggu. ‘’Sebagai unsur pimpinan daerah dan sebagai Ketua DPRD, saya ajak mari kita bersatu,’’ serunya.

Bucek yang juga menjadi ketua timses salah satu paslon mengaku Pilkada sudah selesai yang ditandai oleh pencoblosan. Tinggal saat ini menunggu perhitungan resmi KPUD.

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]