oleh

Server Jarkomdat Dukcapil Aktif Lagi

 

DOMPU–Setelah seminggu lebih diputus pemerintah pusat. Server Jaringan Komunikasi Data (Jarkomdat) Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Dompu akhirnya normal dan aktif kembali.

Informasi yang diendus media ini, diaktifkannya kembali Jarkomdat itu menyusul telah adanya kesepakatan antara Pemkab Dompu dan Ditjen Dukcapil, Kemendagri RI tentang pelantikan terhadap 5 orang eks pejabat Dinas Dukcapil Dompu yang dinonjob pada mutasi beberapa waktu lalu.

Dirjen Dukcapil, Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri), Prof Dr Zudan Arif Fakrulloh yang dikonfirmasi mengaku pihaknya telah mengaktifkan kembali server Jarkomdat Dinas Dukcapil Dompu. “Iya sudah. Sekda sudah janji paling lambat Rabu akan dilantik,” akunya.

Telah diaktifkannya server Jarkomdat juga dibenarkan Abdul Najib, Sekretaris Dinas Dukcapil Dompu. Kata dia, server itu telah diaktifkan pada Senin sore kemarin. “Iya benar Jarkomdat sudah mulai On setelah ada komunikasi pak sekda dengan pak dirjen,” tuturnya. (DB02).

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]