oleh

Mantan Kadis Positif Covid 19, Kantor Dukcapil Khabarnya Akan Ditutup Sementara

DOMPU-Mantan Kadis Dukcapil Kabupaten Dompu NTB Dra R terconfirmasi positif Covid 19 dan kini tengah menjalani isolasi dan dirawat di RSU Propinsi NTB. Untuk menjaga hal-hal yang tak diinginkan Kantor Dinas Dukcapil yang terletak di jalan Sukarno-Hatta dikhabarkan akan ditutup untuk sementara.

Penutupan aktifitas kantor tersebut berkaitan dengan upaya agar tak terjadi hal-hal yang tak diinginkan. sehingga akan dilakukan penyemprotan dan sejenisnya. Informasinya kantor tersebut akan ditutup selama tiga hari lamanya.

PLT Kadis Dukcapil Dompu Hj Daryati Kustilawati h Muhibuddin SE Msi yang dikonfirmasi mengakui hal itu. Hanya saja Umi Yat panggilanya meminta untuk kepastianya menunggu setelah pihaknya conform dengan pihak terkait seperti BPBD. ”Kita sedang membuat suratnya, tapi conform dulu dengan BPBD ya?,” pintanya.

Menurutnya kantornya saja yang ditutup tetapi pelayananya tetap berlangsung melalui online. ”Lewat online kita tetap melayani masyarakat,” jelasnya.

Pelayanan Dukcapil tambah Umi Yat tidak sepadat sebelumnya terutama menjelang Pilkada. Dukcapil sampai turun kesejumlah desa di Kabupaten Dompu untuk menuntaskan data kependudukan masyarakat. ”Sebelum Pilkada kita full turun ke desa-desa untuk menuntaskan data kependudukan, terutama perekaman E-KTP, KK dan lain-lain,” pngkasnya.

Sebagaimana diberitakan mantan kadis Dukcapil Dra R terkonfirmasi positif Covid 19, dia purna tugas karena pensiun 1 desember 2020 lalu. (DB01)

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]