Jelang UNAR, Orlok Dompu Lakukan Pembekalan Calon Anggota Baru

Sosial & Budaya940 Dilihat

 

DOMPU-Menjelang pelaksanaan Ujian Negara (Unar) tahun ini Organisasi Radio Lokal (Orlok) Kabupaten Dompu, Minggu (13/7) pagi tadi melaksanakan kegiatan pembekalan calon anggota baru.

Pembekalan itu dilaksanakan di aula kantor Dinas Ketahanan Pangan, Kabupaten Dompu.

Kegiatan pembekalan bertujuan untuk memantapkan persiapan calon anggota baru dalam menghadapi ujian negara (Unar), yang pelaksanaannya dijadwalkan tanggal 20 Agustus 2023 bertempat di SMKN 1 Dompu. “Tentu sebuah penghargaan dan kehormatan karena Dompu jadi tuan rumah pelaksanaan Unar di NTB,” ungkap Nasaruddin ST (YC9HGJ) ketua Orlok Dompu saat menyampaikan sambutan yang langsung diaplaus peserta.

Selain sebagai tahapan persiapan. Kegiatan pembekalan yang dihadiri puluhan calon anggota (Prasiaga, Red) tersebut juga dimanfaatkan pihak Orlok Dompu, sebagai momen dan ajang silaturahmi sesama pengurus dan anggota serta calon anggota baru. “Kita berharap Dompu bisa lulus semua nantinya,” kata Muhammad Fagih, SPT (YB9HFO) ketua Panpel Unar 2023.

Pada Unar tahun ini, sebanyak 100 kuota dipersiapkan pihak Orda NTB untuk perekrutan calon anggota baru, dengan jenjang prasiaga dan penggalang.

Secara teknis dijelaskan, pada saat ujian nanti para peserta akan melaksanakannya dengan sistem CAT (Computer Assisted Test). Dan tentu dalam pengawasan ketat dari pihak Balai Monitor (Balmon) NTB.

Selain penjelasan hal-hal yang bersifat teknis dengan mengulas contoh soal pelaksanaan Unar tahun sebelumnya. Para peserta juga diberikan pemahaman dasar tentang etika dan kode etik penggunaan radio.

Selain dihadiri oleh pengurus lokal Dompu. Kegiatan pembekalan tersebut juga dihadiri perwakilin DPP Orlok, Muslim Gunawan S.Sos (YC9HYC) yang juga mantan ketua Orlok Dompu. (DB02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *