oleh

Cegah Covid, Pemerintah Sterilkan Kunjungan Wisata Selama Tahun Baru

DOMPU-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Dompu, NTB kini terus bekerja ekstra melakukan berbagai upaya dalam pencegahan penyebaran virus Corona.

Momen pergantian tahun 2021 nanti menjadi atensi khusus pemerintah. Sebab malam tahun baru merupakan hal yang ditunggu-tunggu oleh komponen masyarakat untuk dirayakan dengan berbagai macam kegiatan.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap malam tahun baru kerap digelar acara perayaan baik itu dengan pesta kembang api, kumpul bareng keluarga dan makan-makan sambil piknik ke tempat wisata.

Hal-hal ini oleh pemerintah dianggap bisa memicu terjadinya kerumunan banyak orang dan tentu sangat rentan berdampak pada ancaman virus Corona.

Dengan kondisi demikian, Pemkab Dompu melalui unsur Forkopimda mengambil kebijakan yakni mensterilkan akses objek wisata selama malam tahun baru dan keesokan harinya. “Jika kerumunan di objek wisata langsung dibubarkan,” ungkap Kabag Prokopim Setda Dompu, Muhmmad Iksan saat dikonfirmasi media ini.

Kebijakan itu menurut Kabag Prokopim merupakan hasil rapat koordinasi Pemkab dengan unsur Forkopimda yang digelar di ruang rapat Bupati Dompu, Selasa (29/12) pagi tadi.

Himbauan dan kegiatan sosialisasi tentang pengendalian kegiatan masyarakat di tengah pandemi Covid 19 akan terua digalakan pemerintah.

Pihak Dinas Kominfo akan selalu intens memberikan informasi pencerahan dengan mobil calling keliling ke setiap wilayah dengan tujuan mengedukasi masyarakat tentang bahaya penularan Covid 19. “Hiburan musik dan pesta kembang api ditiadakan. Warga dihimbau membatasi aktifitas di luar rumah,” ujar Muhammad Iksan.

Rakor yang dipimpin Bupati Dompu Drs H Bambang M Yasin juga membahas perkembangan kasus Covid 19 di Dompu. Selama liburan Natal tahun ini tidak ada kasus baru.

Selain Bupati Dompu. Hadir pada Rakor tersebut Sekda Drs H Muhyibudin, Dandim 1614 Dompu Letkol Inf, Ali Cahyono S.Com. Kapolres Dompu AKBP Syarif Hidayat, Kajari M. Abeto Harahap SH dan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Dompu Muchlasuddin, SH.MH (DB02)

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]