oleh

Bang Zul Puji Kehadiran Pabrik di Dompu

DOMPU–Tokoh muda energik Dr Zukieflimansyah,Ph.D memuji kehadiran sejumlah pabrik di Kabupaten Dompu. Dengan demikian disamping dapat mengatasi masalah pengangguran dan kemiskinian sekaligus mampu meningkatkan harga jual dari komiditi yang dimiliki.

Bang Zul yang berencana ikut bertarung di Pilgub NTB 2018 mendatang jum’at 03/03 memang menyambangi Kabupaten yang bermotto Nggahi Rawi. Kehadiranya untuk bersilaturrahmi dengan sejumlah tokoh daerah itu sekaligus menjajal respon masyarakat setempat atas rencananya di tahun 2018 mendatang.

Kabupaten Dompu beberapa tahun belakangan memang tengah mendorong tumbuhnya pabrik pengolahan didaerah itu. Pemkab memberikan kemudahan untuk berinvestasi disektor pabrik pengolahan.

Karena itu sejumlah pabrik pengolahan terbangun. Dijalan lintas Sumbawa bisa disaksikan sejumlah pabrik jagung berdiri megah. Sementara di Kecamatan Pekat terbangung pabril pengolahan gula terbesar Indonesia timur oleh PT Sukses Mantap Sejahtera (SMS).

Menurut Bang Zul Industri pengolahan harus hadir didaerah sebagai sarana menyiapkan lapangan pekerjaan bagi masyarakat. ”Senang sekali melihat pabrik-pabrik terbangun di Dompu. Sudah pasti ini akan membantu mengatasi pengangguran dan kemiskinan,” kiccau Bang Zul dalam akun Facebooknya.

Lebih lanjut dikatakanya, walau kelihatan mudah, tapi itu bukan persoalan sederhana. Kehadirannya hrs disiapkan secara serius dan yang paling mendasar adalah pola pikir yang harus berubah dengan menyiapkan SDM yang mengerti teknologi.
”Kalau mau maju dan sejahtera NTB harus menjadi Pusat Teknologi dan Industri Nasional,” pungkas Zul yang oleh pendukungnya menyematkan jargon muda dan energik ini.

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]