oleh

MTQ Ditutup, Kecamatan Dompu Juara Umum

DOMPU–Pelaksanaan MTQ ke 27 tingkat Kabupaten Dompu, Jumat malam resmi ditutup. Dan pada MTQ tahun ini, Kecamatan Dompu berhasil keluar sebagai juara umum. Atas prestasi tersebut, Kecamatan Dompu berhasil menerima sejumlah hadiah istimewa salah satunya hadiah yang dijanjikan Bupati Dompu berupa 1 hektar tebu atau senilai Rp 25 juta rupiah.

MTQ yang berlangsung selama 4 hari tersebut telah terlaksana dengan meriah dan sukses. Lapangan Bola, Desa Calabai yang menjadi lokasi kegiatan tampak ramai oleh para Kafilah, pejabat, tamu undagan dan warga.

Prosesi penutupan kegiatan MTQ dilakukan secara resmi oleh Bupati Dompu Drs H Bambang M Yasin. Acara malam penutupan juga dihadiri unsur Muspida, ibu-ibu PKK dan GOW.

Mengawali sambutan singkatnnya, Bupati Dompu menyampaikan rasa syukur dan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak yang turut terlibat aktif dalam menyukseskan pelaksanaan MTQ.

Bahkan bupati secara khusus berterima kasih kepada Camat Pekat dan para Kades di wilayah Kecamatan Pekat yang dinilai telah banyak membantu pihak panitia, sehingga MTQ terlaksana dengan sukses. “Ini semua adalah wujud kerjasama yang baik. Dan harus kita tingkatkan selalu,” kata H Bambang M Yasin.

Bupati mengaku selama 7 tahun kepemimpinannya, pelaksanaan MTQ yang paling meriah dan sukses adalah kagiatan MTQ ke 27 yang di gelar tahun ini di Kecamatan Pekat. “Ini MTQ paling heboh. Dan hadiahnya juga heboh,” tuturnya.

Kepada para Qori dan Qoriah yang berhasil juara. Bupati berharap agar bisa menjadi lebih baik pada ajang MTQ tingkat Provinsi NTB yang akan digelar di Kabupaten Bima dalam waktu dekat. “Semoga kita bisa mendapatkan hasil terbaik nantinya,” tuturnya.

Sejumlah Qori dan Qoriah yang berhasil sebagai juara pada MTQ kali ini, akan menjalani masa karantina dan mengikuti Training Centre (TC) yang akan dilaksanakan oleh LPTQ Dompu. “Juara 1 dan 2 ikut TC terlebih dahulu. Sebelum berlaga mewakili kabupaten di MTQ tingkat provinsi di Bima,” kata ketua LPTQ Dompu, H Agus Bukhari SH. (DB02)

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]