oleh

Ketua DPRD Minta Kematian TKW Dompu Diusut Hingga Tuntas

Kapolres Dompu : Tenang, Akan Kami Usut Hingga Tuntas

DOMPU–Ketua DPRD Dompu Yuliadin Bucek minta agar kasus kematian Sarafiah TKW yang bekerja di Dubai Uni Emirat Arab diusut hingga tuntas. Hal itu agar menjadi shock terapi bagi pihak-pihak yang bertanggungjawab atas keberangkatan Sarafiah.

Sebab diduga kuat keberangkatan Sarafiah menjadi TKW sarat dengan mafia dan tidak memenuhi prosedur yang diatur UU. ”Kita minta agar kasus ini diusut hingga tuntas,” tandas Bucek diruang kerjanya kamis 16/3.

Dikatakanya, Perusahaan pengerah tenaga kerja, serta agen yang merekrut korban harus dimintai pertanggungjawabanya. Sebab kalau tidak dikhawatirkan akan terulang kasus serupa.

Menurutnya, kalau sudah sampai kejadian seperti ini, maka yang pertama kali disalahkan adalah pemerintah. Padahal kerja pihak-pihak yang memberangkatkan korban adalah mafia yang sengaja memanfaatkan peluang untuk mengerujk keuntungan.

Sebagaimana diketahui korban berangkat melalui Kabupaten Sumbawa, umur korban yang belum genap 20 tahun dimanipulasi menjadi 27 tahun. ”Agar tidak terulang, ini harus diusut hingga tuntas,” tegasnya.

BACA JUGA : Ada Mafia Dikematian TKW Dompu

Bucek memandang bahwa kasus yang dialami Sarfiah adalah kasus besar yang butuh perhatian serius Pemerintah. Sebab itu merupakan model perdagangan sekaligus perbudakan manusia yang dilakukan oleh oknum yang tak bertanggung jawab.

Sementara Kapolres Dompu Ajun Komisaris Besar Jon Wesly Arianto yang dihubungi terpisah menjawab bahwa pihaknya segera mengambil langkah hukum atas kasus Sarfiah. “Yakin saja kami akan mengusutnya, apalagi kasus ini kasus besar terkait perdagangan manusia,” ujar Jon Wesly.

 

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]