oleh

‘Salaja’ Singgah Aba Moi Dibakar OTK

DOMPU-Sebuah pondok yang dalam bahasa Dompu disebut Salaja milik Aba Moi, petani asal Kelurahan Kandai II Woja Dompu NTB dibakar Orang Tak Dikenal (OTK). Pembakaran itu diperkirakan sebelum malam lebaran.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, tetapi pondok sebagai tempat singgahnya para petani atau masyarakat yang lewat dikawasan itu hangus terbakar dan rata dengan tanah.

Banyak yang prihatin atas peristiwa itu, sebab Salaja (pondok) itu sangat terkenal terletak di So Dorocumpa dan berada dipersimpangan. Sehingga siapapun lewat karena merasa capek, disengat matahari atau hujan pasti memilih salaja ini sebagai tempat persinggahanya. ”Kita punya banyak kenangan terhadap salaja Aba Moi ini,” ungkap salah seorang nitizen yang mengomentari peristiwa itu.

Terbakarnya Salaja Aba Moi itu diketahui setelah anggota DPRD asal Kandai II Muhammad Ikhsan S Sos mempostingnya kesosial media Facebook. Sebagai anggota DPRD Ikhsan berjanji akan memperjuangkan untuk membangun kembali Salaja itu.

Tapi dalam postinganya Ihksan berdoa agar siapapun pelakunya agar diberikan kesadaran serta terhadap Aba Moi agar diberikan kesabaran. (DB01)

Komentar

Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Bijaklah dalam pemilihan kata yang tidak mengandung pelecehan, intimidasi, dan SARA. Salam hangat. [Redaksi]