Kantor Desa Mangge Asi Disegel Warga

Hukum & Kriminal490 Dilihat

DOMPU—Kantor desa Mangge Asi Kecamatan Dompu jum’at 02/09 kemarin disegel warga. Hal itu dilakukan sebagai buntut ketidakpuasan warga atas penjelasan Kades terkait dengan penggunaan ADD didesa terkait.

Warga menduga Kades menyalahgunakan keuangan desa sebesar Rp 61 juta pada pencairan ADD semester pertama. Saat ditanyakan diarahkan kemana saja uang sebesar itu tanpa melibatkan bendara Kades dinilai tak mampu menjawab secara tuntas.

Ketua BPD, Nasrullah menyatakan tak tuntasnya jawaban Kades membuat masyarakat semakin curiga dan akhirnya menyegel kantor desa. Aksi itu lanjut dia berlangsung secara spontan tanpa ada yang komando.

Warga meminta agar aparat penegak hukum dapat menangani dugaan penyalahgunaan anggaran ADD didesa terkait. (pur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *